Kunjungi Polsek Cikande, Kabid Propam Polda Banten Sampaikan Pesan Penting Saat Apel Malam

    Kunjungi Polsek Cikande, Kabid Propam Polda Banten Sampaikan Pesan Penting Saat Apel Malam

    SERANG -  Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Noersyah Putra ingatkan personel Polsek Cikande untuk menjaga keselamatan diri dalam melaksanakan tugas.

    Hal tersebut dikatakan Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Noersyah Putra saat memimpin apel malam menjelang Patroli Malam yang dilakukan Polsek Cikande. Rabu, (01/09/2021) pukul 23.00 Wib.

    "Kepada seluruh personel Polsek Cikande, saya mengimbau agar selalu menjaga keselamatan dalam melaksanakan tugas. Kerena keselamatan kita adalah prioritas, dan juga selalu patuhi SOP yang berlaku, " ucap Kabid Propam Polda Banten.

    "Dan pada saat berpatroli silahkan rekan-rekan melakukan imbauan kepada masyarakat untuk berpartisipasi menjaga kamtibmas di wilayah masing-masing, " lanjut Kabid Propam Polda Banten.

    Sementara itu, Aiptu Agus Pratomo menjelaskan, bahwa personel Polsek Cikande rutin melakukan patroli malam dalam rangka untuk menjaga Kamtibmas.

    "Dalam rangka untuk menjaga Kamtibmas, kita Polsek Cikande Polres Serang Polda Banten rutin melakukan patroli malam ke daerah pemukiman untuk mencegah terjadinya kejahatan jalanan terutama curanmor, " imbuhnya. 

    Turut hadir dalam kunjungan ke Polsek Cikande tersebut ialah Karoops Polda Banten Kombes Pol A. Roemtaat, Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Riki Yanuarfi dan Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga. (Red)

    Polda Banten Serang
    Serang1

    Serang1

    Artikel Sebelumnya

    Karoops Polda Banten Bawa 3 PJU ke Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Dalam Waktu 24 Jam, Polsek Cikupa Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Program Beyond Trust Presisi Triwulan IV
    Koramil 0602-12/Ciomas Dan Polsek Ciomas Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Tahun 2024 

    Ikuti Kami